Rekan Sejawat,
Bulan November yang akan segera kita jelang nampaknya akan memberikan hawa berbeda bagi kita. Karena ini adalah kali pertama akan diselenggarakannya sebuah Festival Arsitektur yang bernama Jakarta Architecture Triennale (JAT 2009), dengan tajuk Menjangkau Arsitektur/Affording Architecture
Perhelatan ini akan berlangsung dari tanggal 4-22 November berpusat di Grand Indonesia Jakarta. Kegiatan yang akan berada rangkaian JAT diantara Tur Sepeda Kota beberapa objek arsitektur. Juga akan dilangsungkan pemutaran film-film arsitektur, diantaranya My Architects; Building the Gherkin; Rem Koolhas : A Kind of Architect; Architects Herzog & De Meuron; Jean Nouvel. Film-film ini akan diputar di Blitz Megaplex Grand Indonesia
Hal lain yang patut disimak diantaranya adalah pameran karya-karya Arsitektur, diantaranya pameran Penghargaan IAI Jakarta, pameran karya 20 Tahun AMI, Pameran Ruang Tinggal dalam Kota, Pameran Karya Arsitek Muda Turki, Pameran Karya MahasiswaUniversitas Pelita Harapan, serta pameran pendukung lainnya.
Selain itu yang penting untuk rekan sekalian ketahui akan ada beberapa arsitek dalam dan luar negeri yang akan berbicara tentang arsitektur dalam festival ini, diantaranya :
Eko Prawoto (Indonesia)
Andra Matin (Indonesia)
Adi Purnomo (Indonesia) www.mamostudio.com
Michel Rojkind (Rojkind Arquitectos, Mexico) www.rojkindarquitectos.com
Han Tumertekin (Mimarlar Tasarim Danismanlik, Turki) www.mimarlar.com
Kerry Hill (Kerry Hill Architects, Australia) –-dalam konfirmasi
Chana Sumpalung, (A49, Thailand) www.a49.com
Duangrit Bunnag (Duangrit Bunnag Architcts, Thailand) www.bunnag-architects.com
Anton Garcia Abril (Ensamble Studio, Spanyol) www.ensamble.info
Roman Delugan (Delugan and Meissl Associates, Austria) – dalam konfirmasi
Kevin Low (Small Project, Malaysia) www.small-project.com
Ma Qingyun (MADA s.p.a.m, China) www.madaspam.com
Puncak dari ke semua kegiatan ini adalah Musyawarah Daerah IX IAI Jakarta, yang akan menentukan perjalanan IAI Jakarta 3 tahun mendatang. MUSDA akan diselenggarakan pada tanggal 22 November 2009 dan Malam Penghargaan IAI Jakarta.
Rincian mengenai kegiatan ini dapat disimak di situs www.jat2009.com
Official Website: http://www.jat2009.com
Added by andik on October 31, 2009